Kapolda Sumut Kunker Ke Kabupaten Nias Utara

Kunker Kapoldasu Irjen Pol Agung Setya Imam Efendi, SH,S.I.K,M.Si ke Kabupaten Nias Utara.( Foto dok. Asalsatu Zega )


Nias Utara||Medanbintang.online -Kunjungan Kerja Perdana Kapolda Sumut Irjen. Pol. Agung Setya Imam Effendi, S.H., S.I.K., M.Si bersama Ketua Bhayangkari Sumatera Utara dan rombongan ke Kab. Nias Utara diterima langsung Bupati Nias Utara Amizaro Waruwu,S.Pd.,MIP didampingi Sekda, Staf Ahli, Asisten dan Perangkat Daerah yang di Gelar di Aula Pendopo Bupati Nias Utara Kamis,(13/06/2024).

Pada kesempatan itu, Kapolda Sumut dalam sambutannya menyampaikan terimakasih atas kerjasama yang baik antara Pemerintah daerah dan seluruh stakeholder yang telah mendukung kegiatan Bhayangkari khususnya di Kab. Nias Utara dimana kegiatan ini dilakukan untuk merayakan HUT Bhayangkari yang ke 72 Tahun 2024,katanya.

Sementara Amizaro Waruwu dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur dan terimakasih atas kunjungan perdana Kapolda Sumut bersama Ketua Bhayangkari di Nias Utara,terangnya.Apa lagi lanjut Amizaro,untuk tahun ini Nias Utara dapat 10 rumah layak huni yang dibedah dan satu gereja,Jelasnya.

Adapun tujuan utama orang nomor satu di jajaran Polri di Sumut itu di Kepulauan Nias bersama rombongan,untuk melihat langsung situasi dan kondisi Kepulauan Nias khususnya Kab. Nias Utara sekaligus untuk bertemu langsung dengan elemen masyarakat supaya semakin ada hubungan kedekatan Polri dan masyarakat karena Polri melayani dan mengayomi,jelasnya.

Diakhir pertemuan itu Amizaro Waruwu menjelaskan kepada Kapolda bahwa di wilayah Kabupaten Nias Utara hanya ada 4 Polsek dan masih ada 7 kecamatan lagi.Untuk itu Bupati berharap agar ke depan dapat di bangun Mapolsek di 7 wilayah kecamatan di Nias Utara,harapnya.

Turut hadir pada kesempatan itu, Karo OPS, Karo SDM, Dirreskrimsus, Dansat Brimob, Wadirlantas, Dandim 0213/Nias, Kapolres Nias, Sekda Kab. Nias Barat, Kepala Perangkat Daerah Lingkup Pemerintahan Kab. Nias Utara dan Balai Besar Pembangunan Jalan dan Jembatan Kementrian PUPR.(AZ01)

Breaking News

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel akhir

Iklan Bawah Artikel