Sukacita Natal Perdana Komaze Nias Utara Tahun 2023

Foto dok. Asal Satu Zega 



NIAS UTARA||Medanbintang.online
Semua indah pada waktunya. Kalimat singkat ini tertulis lengkap dalam kitab Pengkhotbah 3:11. Munculnya salah satu pasal firman Tuhan tersebut berkaitan dengan suksesnya pelaksanaan Natal Perdana Komunitas Marga Zega (KOMAZE) Kabupaten Nias Utara tahun 2023 pada hari Minggu,04/02/2024 di Gereja BNKP Jemaat Faomasi Orahili Dusun V Desa Maziaya Kec.Lotu.

Natal Perdana tersebut yang dilaksanakan oleh salah satu organisasi masyarakat dari salah satu perkumpulan marga (Komaze) terkesan menjadi sejarah baru di Nias Utara.

Hal itu dikatakan Ketua Komaze Nias Utara,Asalsatu Zega,S.Pd.K.,M.Pd usai perayaan Natal di depan teras gereja. "Iya.Terlaksananya Natal Perdana Komaze itu adalah mujizat dari Tuhan dan sejarah baru. Pasalnya, untuk mencapai satu keberhasilan seperti perayaan natal ini dalam organisasi apa lagi Komaze ini baru seumur jagung,tentu banyak tantang yang di lalui.Tapi Tuhan tetap menolong,"jelasnya.

Sesuai pemantauan media ini mulai dari barisan prosesi terdiri dari pembawa lilin,Alkitab dan salip yang di susul oleh Pengkhotbah, Pelayan, Ketua Komaze dan para tokoh serta pengurus tergolong sukses dan terlaksana dengan baik.

Menurut Asalsatu Zega,suksesnya pelaksanaan Natal Perdana Komaze di Nias Utara tahun 2023 karena Tuhan Yesus menolong panitia,pengurus,Ketua Penasehat Cabang dalam hal ini Wakil Bupati Nias Utara Yusman Zega, A.Pi.,M.Si agar bisa tercapai kebersamaan dan berkomitmen untuk melaksanakan Natal,katanya.

Dia juga menyampaikan apresiasi yang super kepada panitia dimana panitia dalam waktu yang sesingkat-singkatnya tanpa kenang lelah bisa sukses melaksanakan Perayaan Natal Perdana Komaze,tuturnya.

Sementara itu,informasi dari pembawa acara bahwa panitia sudah menetapkan tema Natal Perdana Komaze adalah "Kemuliaan bagi Allah dan Damai Sejahtera di Bumi,"Injil Lukas 2:14. Sedangkan subtema dari natal tersebut adalah,dengan semangat Natal Perdana Komunitas Marga Zega (Komaze) Kab Nias Utara,kita tingkatkan Kebersamaan,Kesetiaan untuk Kemuliaan Tuhan.

Tema Natal yang dikhotbahkan oleh Pdt.Mawardin Laia,S.Th, merupakan fakta nyata dalam kehidupan manusia atas kedatangan juruslamat yaitu Yesus Kristus untuk membebaskan manusia dari dosa.Sehingga kemuliaan Tuhan menjadi nyata. Di akhir khotbah Pendeta Jemaat BNKP Faomasi,dia menyarankan kepada seluruh pengurus Komaze Nias Utara untuk hidup seperti pohon.

Artinya,kalau posisi batang, jadilah batang dan begitu juga ranting, daun,buah dan akar.Jangan ranting ambisi jadi batang dan seterusnya. Karena batang sudah ditetapkan sebagai batang,daun serta buah sama-sama sudah ditetapkan, harap pengkhotbah.

Turut hadir pada saat itu,Ketua Panitia,Feriwati Zega, Sekretaris, April Zega dan Bendahara, Drs. Duhufati Zega,MM.Kelihatan juga para pengurus bersama istri, Kapten Purn TNI A.Kristin Zega, Ketua BPMJ,warga jemaat dan ratusan undangan turut memeriahkan natal perdana Komaze.

(Asal 1 Zega.01)

Breaking News

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel akhir

Iklan Bawah Artikel